Review MS Glow Essence dengan Salmon DNA yang Super Melembapkan

deep treatment essence salmon dna

NININMENULIS.COM – Sudah sejak lama penasaran dengan semua produk MS Glow, terutama yang fokus kepada basic skincare routine. Akhirnya aku membeli salah satu produk basic skincare routine-nya MS Glow yaitu Deep Treatment Essence Salmon DNA. Essence dengan kandungan Salmon DNA ini diklaim dapat membantu melembapkan kulit, memperbaiki tekstur juga skin barrier agar kulit lebih sehat dan cerah. Hhmm, benar-benar bikin penasaran.

Mengapa aku sangat penasaran dengan kandungan Salmon DNA yang ada di dalam MS Glow Essence? Karena menurut penelitian dari Willian S. Davidson, ‘Sequencing The Genome of The Atlantic Salmon’ yang pernah aku baca, DNA Salmon memiliki 81-89 persen kesamaan struktur yang mirip dengan DNA manusia. Dan menurut uji klinis, mengaplikasikan DNA Salmon secara rutin ke kulit dapat meningkatkan kekenyalan, mengurangi Trans Epidermal Water Loss (TEWL) atau penilaian terhadap jumlah air yang menguap dari permukaan kulit, dan juga dapat meningkatkan produksi Hyaluronic Acid alami dalam kulit sehingga kulit menjadi lebih terhidrasi. Benarkah sehebat itu? Karena itu aku ingin membuktikannya sendiri.

Deep Treatment Essence Salmon DNA

DTE Salmon DNA merupakan salah satu dari produk MS Glow Essence. Selain Deep Treatment Essence Salmon DNA, juga ada Deep Treatment Essence Centella Asiatica. Kedua MS Glow Essence ini sama-sama dibandrol seharga 175 ribu rupiah.

DTE Salmon DNA

Untuk DTE Salmon DNA diformulasikan khusus menggunakan Salmon DNA, 5 Types Hyaluranic Acid, Niacinamide, dan Ceramide. Kandungan utama yang ada di dalam MS Glow ini berguna untuk membantu melembapkan kulit, memperbaiki tekstur dan skin barrier untuk kulit yang lebih sehat dan cerah, serta menutrisi juga menunda proses penuaan pada kulit. Cocok digunakan untuk yang berpori-pori besar, memiliki kulit kering, kulit kusam, kulit dengan tanda-tanda penuaan, kulit sensitif, bekas jerawat, dan bekas luka.

Selain adanya formulasi kandungan Salmon DNA, 5 Types Hyaluranic Acid, Niacinamide, dan Ceramide, tidak sulit memutuskan membeli dan mencoba MS Glow Essence ini karena sudah bersertifikasi Halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI), Dermatologically Tested, Best Brand, dan juga sudah memiliki ijin edar dari BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan). Yuk baca review aku berikut yang memasuki minggu kedua pemakaian Deep Treatment Essence Salmon DNA.

Packaging

Deep Treatment Essence Salmon DNA

Deep Treatment Essence Salmon DNA memiliki kemasan yang sama dengan Deep Treatment Essence Centella Asiatica, yaitu kotak berukuran 4x4x12,5 centimeter pada kemasan luar yang membungkus kemasan utama berupa botol ulir dengan tinggi 9 centimeter. Selain kandungannya, yang membedakan kedua MS Glow Essence yakni dominasi warna pada keduanya. Jika Centela Asiatica memiliki perpaduan warna putih dengan aksen hijau muda dan silver, DTE Salmon DNA dikemas dalam kemasan berwarna putih dengan aksen pink muda yang lembut dan gold pada tutup botol juga pada penulisan merek.

Seperti produk MS Glow lainnya, DTE Salmon DNA dilengkapi dengan informasi yang lengkap pada permukaan kemasan, baik di kemasan luar mapun di botol essence-nya, seperti informasi merek, isi 100ml, ingredients, cara pemakaian, manfaat kandungan, informasi produsen, nomor BPOM NA18221901231, logo MUI, Best Brand, Dermatologically Tested, expired date, dan dilengkapi juga dengan bar code keterangan produk.

Kemasan botol Deep Treatment Essence Salmon DNA berbuat dari plastik berwarna putih doff sehingga dipastikan lebih aman dan tidak mudah pecah. Jujur aku sangat menyukai kemasan botol plastiknya ini, mengingat aku pernah tanpa sengaja menyenggol botol essence yang baru saja dibeli hingga pecah dan isinya luber kemana-mana. Untuk menjaga isinya agar tidak mudah tumpah, MS Glow Essence di-seal pada ujungnya, tetapi sayangnya seal penutupnya tidak menyatu pada botol sehingga mudah untuk hilang.

Ingredients

Dari sisi depan kemasannya kita langsung mengetahui kalau Deep Treatment Essence Salmon DNA ini memiliki empat kandungan utama yakni Salmon DNA, 5 jenis Hyaluronic Acid, 3 jenis Ceramide, dan Niacinamide. Jika kita kupas satu persatu keempat kandungan tersebut memiliki manfaat seperti ini:

DTE Salmon DNA

Salmon DNA
Kandungan utama dalam DTE Salmon DNA ini berperan penting untuk memperbaiki tekstur kulit, meremajakan, serta dapat mencegah penuaan dini. Tidak hanya itu saja, karena memiliki 81-89% struktur DNA yang sama dengan DNA manusia, menggunakan essence dengan kandungan Salmon DNA dapat meningkatkan kekenyalan kulit, mengurangi Trans Epidermal Water Loss (TEWL), dan meningkatkan produksi Hyaluronic Acid alami dalam kulit untuk menjaga kulit tetap terhidrasi.

Hyaluronic Acid
Di dalam DTE Salmon DNA terdapat 5 jenis Hyaluronic Acid mulai dari yang berukuran kecil hingga seukuran partikel besar yang berguna untuk menghidrasi kulit secara menyeluruh dari lapisan terluar hingga lapisan terdalam epidermis. Efek kandungan ini dapat langsung kita rasakan sejak pertama diaplikasikan ke kulit. Hyaluronic Acid sendiri memiliki manfaat untuk menghidrasi kulit, mencegah TEWL, membantu mempercepat penyembuhan luka, serta berperan penting dalam mencegah penuaan, meningkatkan kekenyalan, dan mengurangi timbulnya kerutan halus pada wajah

Ceramide
Deep Treatment Essence Salmon DNA juga memiliki kandungan yang menggabungkan 3 jenis Ceramide EOP (Ceramide 1), Ceramide NP (Ceramide 3), dan Ceramide AP (Ceramide 6). Kandungan 3 jenis Ceramide ini untuk menguatkan skin barrier yang lebih advanced lagi. Ceramide sendiri terkandung sebanyak 50% dalam lapisan epidermis kulit sehingga menggunakan skincare berbahan Ceramide akan lebih mudah diserap kulit karena sifatnya yang skin-identical ingredients. Dengan begitu Ceramide akan membuat keseimbangan kulit akan lebih terjaga dan kulit akan terhindar dari kondisi kering, iritasi, serta timbulnya kerutan halus pada kulit.

Niacinamide
Niacinamide adalah bentuk lain dari Vitamin B3, salah satu nutrisi yang diperlukan oleh tubuh. Menurut penelitian ‘Cosmeceutical Aptitudes of Niacinamide: A Review. Recent advances in anti-infective drug discovery’, Niacinamide memiliki kemampuan untuk memperbaiki berbagai permasalahan kulit seperti penuaan, hiperpigmentasi, jerawat, psoriasis, melasma, dan juga baik untuk menjaga skin barrier.

Untuk kandungan lengkap Deep Treatment Essence Salmon DNA seperti yang tertera di belakang kemasan yaitu: Aqua, Centella Asiatica Extract, Glycyrrhiza Glabra Root Extract, Aloe Barbadense Leaf Extract, Butylene Glycol Phenoxyethanol, Ceramide NP, Ceramide EOP, Ceramide AP, Niacinamide, Ammonium Acryloyldimethyltaurate/VP Copolymer, Hydrolyzed Royal Jelly Protein, Glycerin, DNA (DNA Salmon), Carbomer, Agar, Disodium EDTA, Citric Acid, Triethylene Glycol, Hyaluronic Acid.

Texture & Fragrance

ms glow essence

Melihat kandungan Deep Treatment Essence Salmon DNA dengan based aqua dipastikan MS Glow Essencce ini memiliki tekstur yang cair dan tidak memiliki aroma karena tidak mengandung pengharum tambahan. Saat menuangkannya ke telapak tangan rasanya seperti menuangkan air dingin. Karena teksturnya yang cair, sehingga DTE Salmon DNA ini terasa ringan di permukaan kulit dan mudah meresap dengan cepat ke setiap pori-pori tanpa rasa lengket. Sehingga cocok untuk digunakan sebagai basic skincare routine tahap ketiga setelah pemakaian face wash dan toner.

How to Use

untuk mendapatkan hasil yang maksimal sebaiknya gunakan Deep Treatment Essence Salmon DNA di saat pagi dan malam hari, setelah membersihkan wajah dengan facial wash dan toner. Setelah itu teteskan 5-10 tetes DTE Salmon DNA lalu tepuk-tepukan ke wajah hingga meresap seluruhnya di area wajah dan leher. Saat MS Glow Essence sudah meresap sempurna kita baru dapat melanjutkan ke layer berikutnya, pemberian serum yang dilanjutkan dengan day atau night cream.

Memakai essence dengan cara menepukkan pada wajah menurut aku lebih efektif daripada menggunakan kapas. Cairan essence lebih banyak meresap, dan wajahku terhindar dari iritasi pemakaian kapas. Bagi yang ingin mendapatkan manfaat lebih dari MS Glow Essence dapat menjadikannya sebagai masker anti aging harian. Caranya dengan menuangkan DTE Salmon DNA ke compressed tissue lalu tempelkan pada wajah, dan diamkan selama 10-20 menit.

Setelah digunakan sebaiknya DTE Salmon DNA ini disimpan di dalam ruangan yang sejuk dan kering dengan maksimal suhu 28 derajat celcius. Hindari juga menempatkan essence ini di tempat yang lembap atau terkena sinar matahari langsung.

Self Impression

ms glow essence

Bagi yang memiliki wajah dengan alergi alkohol, aku tentu sangat berhati-hati dalam memilih facial wash, toner, essence, serum, dan day atau night cream yang akan digunakan. Jadi aku sangat suka sekali jika ada skincare yang tidak mengandung alkohol seperti Deep Treatment Essence Salmon DNA ini. Saat menggunakan DTE Salmon DNA tidak ada rasa khawatir akan timbul iritasi karena alkohol. Selain itu MG Glow Essence ini juga tidak mengandung pengharum tambahan sehingga aman bahkan saat dilayer dengan skincare lainnya.

Meskipun memiliki tekstur seperti air, saat menepukkan DTE Salmon ke wajahku yang kering dan sensitif ini secara otomatis kulit terasa menjadi sangat lembap tetapi tidak lengket. Itu sensasi pertama yang sangat aku suka dari pemakaian MS Glow Essence. Saat ini aku sudah menggunakannya selama dua minggu dan kulit terasa lebih kenyal dan cerah. Mungkin setelah pemakaian empat minggu seperti yang diklaim, semua manfaat dari Deep Treatment Essence Salmon DNA bisa aku dapatkan dengan sempurna.

Let’s get significant younger skin in 4 weeks!

Author: Ninin Rahayu Sari

Architecture Graduate | Content Creator | Former Journalist at Home Living Magazine & Tabloid Bintang Home | Google Local Guide | Yoga Enthusiast

Leave a Reply