Mengenal Definisi Cat Ramah Lingkungan

Cat disebut ramah lingkungan jika memenuhi standar yang tinggi dan memenuhi komponen bahan baku yang baik dan berkualitas. Cat ramah lingkungan harus memiliki fitur bebas APEO, bebas formaldehida, rendah VOC, efisiensi energi, kinerja jangka panjang, dan sesuai ISO 14001 untuk memastikan penurunan dampak sistem cat bagi kesehatan dan lingkungan. Kita cari tahu yuk, maksud dari fitur-fitur tersebut.