5 Manfaat Makan Salad Sayur

NININMENULIS.COM – Kamu ingin sehat? Atau ingin kurus? Cobalah makan salad sayur secara rutin. Selain sehat, kandungan berbagai macam sayur di dalam salad sayur bisa bikin kamu kenyang lebih lama. Hal ini dikarenakan salad sayur memiliki kandungan gula dan garam yang rendah sehingga membuat kenyang lebih lama.

Hidup Sehat

Pilihan sayuran untuk salad

Biasanya salad sayur menggunakan jenis sayuran segar seperti daun selada, tomat, paprika, loktus, kol, lobak, wortel, dan masih banyak lagi lainnya. Sayur yang akan digunakan dalam salad sayur tidak harus sayuran impor, karena sayuran lokal apalagi bila berasal dari kebun sendiri sudah tentu akan lebih sehat.

Untuk menghindari kebosanan makan salad sayur, cobalah kreasikan topping dan dressing-nya. Kamu dapat menambahkan potongan atau suwiran daging ayam rebus atau suwiran ikan di atas salad sayur. Dressing salad sayur pun dapat dibuat bermacam-macam, namun hindari menggunakan krim keju atau keju ke dalam salad sayur untuk kamu yang ingin menurunkan berat badan.

Salad Sayur dan Manfaatnya

Selain enak, makan salad sayur juga memiliki banyak manfaat seperti:

Salad sayur dapat menurunkan berat badan. Bagi kamu yang ingin menurunkan berat badan, bisa melakukan metode diet dengan makan salad sayur. Kandungan nutrisi serta kalori salad sayur yang rendah bisa kamu jadikan sebagai asupan makanan yang dapat menurunkan berat badan.

Apakah kamu pernah atau sedang mengalami gangguan pencernaan seperti susah buang air besar alias sembelit, seperti yang sering dialami oleh banyak orang khususnya para pelaku diet? Hal tersebut dikarenakan pada saat diet tubuh kurang asupan nutrisi seperti serat. Oleh karena itu, cobalah untuk mengonsumsi salad sayur yang kaya akan serat sehingga kamu akan terhindar dari masalah sembelit.

Salad sayur juga bisa bermanfaat untuk kesehatan mata. Hal ini dikarenakan jenis sayuran yang kamu gunakan dalam salad sayur seperti wortel, bayam, dan sayuran hijau lainnya merupakan sayuran yang mengandung vitamin A. Sehingga, sangat baik untuk kesehatan mata jika dikonsumsi secara rutin.

Apakah kamu tahu beberapa jenis sayuran yang dikonsumsi di dalam salad sayur dapat membantu melawan oksidasi yang menyebabkan penyakit kronis seperti Alzheimer dan kanker? Dilansir dari The New York Times, zat hijau daun yang terdapat dalam sayuran di salad sayur memiliki manfaat untuk meningkatkan kerja sel otak dan menghindarkan dari penyakit-penyakit otak seperti demensia, Alzheimer, ataupun kanker otak. Beberapa jenis sayuran yang diajurkan dalam salad sayur antara lain kale, bayam, dan kol. Tidak hanya itu saja sebuah studi oleh National Cancer Institute menyebutkan bahwa orang yang memasukkan banyak sayuran dan buah dalam dietnya mempunyai resiko lebih rendah untuk mengidap kanker. Kandungan antioksidan dapat membantu menangkal serangan kanker akibat radikal bebas.

Salad sayur dapat mencukupi kebutuhan vitamin dan mineral yang penting untuk menjaga kesehatan organ-organ penting seperti mata, telinga, jantung, dan hati. Sebut saja, vitamin A, B6, B12, dan C bisa Anda dapatkan di dalam salad sayuran atau buah-buahan. Vitamin A baik untuk kesehatan mata, vitamin B6 & B12 berguna untuk menyehatkan aliran darah, kulit, dan sistem saraf pusat, sementara vitamin C digunakan untuk memperkuat sistem imun dan membantu menghadang kanker.

Mudahnya Makan Salad

Dulu untuk mendapatkan semangkuk salad sayur dan konsisten memakannya sangat tidak mudah. Saya pernah membuat salad sayur dari rumah dan menjadikannya bekal perjalanan. Alhasil sayuran di dalam salad sayur tidak lagi segar dan sausnya berubah rasa. Namun sekarang sepertinya untuk mendapatkan semangkuk salad sayur tidaklah sesulit dulu karena sudah banyaknya restoran cepat saji yang menjual salad sayur atau menyisipkannya ke dalam menu mereka.

Furi Furi Salad
 

Furi Furi Salad

Salah satu restoran cepat saji yang menjual khusus menu salad yakni Hokben. Saya berkesempatan hadir saat Hokben me-launching 2 salad sayur, Tokyo Salad Bowl dan Furi Furi Salad. Kamu tentu tahu kalau sebelumnya Hokben selalu menyisipkan salad sayur ke semua menunya sekarang salad sayur hadir sendiri dengan lebih banyak jenis sayuran di dalamnya. Seperti pada salad sayur hokben Tokyo Salad Bowl yang berisikan sayuran seperti lektus, kol ungu, jagung pipil, selada air, dan diberi topping shirataki.

Apa itu Shirataki?

Mie Shirataki adalah mie berwarna putih cenderung bening, dan juga disebut mie konjak. Mie shirataki terbuat dari glucomannan, sejenis serat yang berasal dari akar tanaman konjak. Tanaman konjak tumbuh di Jepang, Tiongkok, dan beberapa wilayah Asia Tenggara.

tokyo salad bowl

Tokyo Salad Bowl

Beda dari mi biasanya yang mengandung banyak karbohidrat, mie shirataki mengandung karbohidrat yang lebih sedikit. Karbohidrat yang ada dalam mie shirataki didominasi oleh serat; bukan hanya pati atau zat tepung. Oleh karena itu, mie shirataki sangat rendah kalori. Mie shirataki mengandung banyak sekali air. Bahkan 97 persen kandungan mie shirataki adalah air, sekitar 3 persen glucomannan, dan kapur sangat sedikit. Nah sekarang lebih mudahkan makan salad sayur yang enak.

Author: Ninin Rahayu Sari

Architecture Graduate | Content Creator | Former Journalist at Home Living Magazine & Tabloid Bintang Home | Google Local Guide | Yoga Enthusiast

2 thoughts

Leave a Reply