Tolong Menolong di Tengah Pandemi

cara membantu sesama di tengah pandemi

NININMENULIS.COM – Sempat merenung lama sebelum memutuskan untuk menulis BPN 30 Day Ramadhan Blog Challenge kali ini. Tema yang diberikan di hari ke tiga, Cara Membantu Sesama Saat Pandemi, membuat aku berpikir, “apa yang bisa dan telah aku lakukan di kondisi pandemi saat ini?”. Sama seperti kamu dan kalian semua, COVID-19 memukul perekonomian aku saat ini. Apalagi sebagai blogger dan freelancer, penghasilan yang aku dapatkan tidak tetap, dengan adanya COVID-19 terbayangkan ujian yang dihadapi. Tetapi itu bukan alasan untuk mengeluh. Permasalah perekonomian yang disebabkan pandemi ini tidak saja mengguncang Indonesia saja tetapi seluruh bangsa di dunia tidak memandang jenis kelamin, golongan, suku, profesi, agama, dan sebagainya.

Karena COVID-19, banyak keluarga kehilangan anggota keluarganya, banyak usaha informal, bisnis rumahan, pekerja lepas, sektor pariwisata, hiburan, barang dan jasa, dan masih banyak lagi mengalami kesulitan juga kerugian besar. Melihat kondisi saat ini, ada baiknya kita saling perduli. Meskipun tidak banyak dan hanya hal kecil yang aku lakukan seperti menanyakan kabar saat ini, memberikan dukungan jika ada teman atau kerabat yang positif COVID-19, atau menulis sesuatu yang positif dan memberi semangat di blog juga media sosial, apapun betuknya itu sudah wujud keperdulian aku untuk berbagi ke sesama anak bangsa yang tengah sama-sama berjuang melawan COVID-19.

Tentu masih banyak hal positif lainnya yang dapat dilakukan di masa sulit ini, tetapi tentu saja disesuaikan dengan kemampuan dan dilakukan dengan mematuhi imbauan yang berlaku selama masa pandemi COVID-19, seperti menjaga jarak (physical distancing), rajin mencuci tangan, mengenakan masker, dan tata cara lain yang berguna untuk menjauhkan diri dari risiko terpapar COVID-19 atau menularkan virus kepada orang lain. Beberapa aktivitas positif tersebut antara lain:

  • Mendukung bisnis lokal

    Banyak bisnis yang terdampak dari penyebaran virus corona ini. Hasilnya adalah banyak kedai, restoran, supermarket, dan pasar tutup sementara. Namun, ada beberapa warung makanan pinggir jalan dan toko sembako yang tetap buka karena tidak memiliki pilihan lain untuk mencari uang. Ini saat yang tepat untuk membeli makanan dan sembako dari mereka, karena terus membeli barang atau makanan dari mereka adalah hal yang sangat membantu agar bisnis lokal terus bertahan.

  • Memberikan bantuan makanan

    Banyak orang yang menimbun berbagai macam makanan pokok hingga tisu toilet karena panik akan COVID-19. Jika kamu termasuk satu di antara orang itu, pertimbangkan dan lihatlah orang lain yang tidak mampu untuk membelinya. Saat ini adalah waktu yang tepat untuk menyumbangkan sebagian yang kita miliki kepada orang lain yang lebih membutuhkan.

    Banyak di luar sana orang yang terdampak akibat menyebarnya virus corona dan tak sanggup untuk membeli makanan. Kita dapat memberikan makanan langsung kepada yang membutuhkan atau organisasi yang bergerak dibidang bantuan pangan. Jika ingin memberikannya melalui sebuah organisasi, hubungi dahulu organisasi yang terkait dan tanyakan makanan apa yang saat ini mereka butuhkan. Kamu juga dapat berpartisipasi sebagai relawan jika organisasi tersebut membutuhkan tenaga untuk membuat makanan dan mengantarnya.

  • Membantu keluarga dan tetangga

    Datangi anggota keluarga atau tetangga terdekat yang membutuhkan suplai kebutuhan sehari-hari mereka. Mungkin di antara mereka ada yang membutuhkan atau kesulitan memenuhi kebutuhan dalam keadaan saat ini. Secara khusus, jika berada berjauhan dengan anggota keluarga yang lebih tua, mungkin dapat dengan menelpon mereka, dan membelikan stok kebutuhan agar mereka tidak perlu keluar rumah, mengingat lansia termasuk kelompok yang rentan tertular virus corona. Apabila kamu akan pergi supermarket, mungkin dapat menanyakan kepada tetangga apa yang mereka butuhkan. Beberapa minggu ini menjadi waktu yang dapat kita gunakan untuk mempererat silaturahmi dengan tetangga terdekat.

  • Membantu Tenaga Kesehatan

    Membantu petugas kesehatan menjadi tindakan yang sangat dibutuhkan saat ini. Tenaga kesehatan merupakan garda terdepan dalam menangani virus corona, mereka merawat dan berupaya menyembuhkan orang yang mengalami COVID-19. Kita dapat membantu dengan memberikan masker atau alat pelindung diri (APD) yang dapat membantu mereka menangani para pasien. Bantuan yang kita berikan dapat langsung diberikan kepada rumah sakit yang menangani pasien positif COVID-19 atau melalui organisasi kesehatan yang dapat menyalurkannya kepada rumah sakit membutuhkan.

  • Menjaga komunikasi dengan keluarga atau teman yang sedang dalam keadaan sulit

    Meski secara keadaan fisik kita tidak dapat bertemu dengan keluarga atau teman terdekat saat ini, kita dapat saling memberi dukungan dengan menjaga komunikasi. Tetap berkomunikasi dengan kerabat dekat dapat memberikan ketenangan kepada mereka dan bahkan kita sendiri. Hal tersebut dapat menjauhkan kita dari depresi dan stres karena dalam situasi yang sulit.

  • Donor darah

    Jika kamu dalam keadaan sehat dan dapat menjangkau tempat pendonoran darah, pertimbangkan untuk mendonorkan darah. Seperti yang diketahui, banyak pendonor yang tak bisa memenuhi agenda donor darah karena kekhawatiran tertular virus corona. Di sisi, penggunaan darah untuk operasi dan orang yang membtuhkan tidak berkurang sama sekali. Hal tersebut menjadikan stok darah yang ada menjadi terus berkurang dan bahkan habis. Itulah beberapa hal yang dapat kita lakukan bersama di tengah pandemi COVID-19. Selamat berbagi!

Author: Ninin Rahayu Sari

Architecture Graduate | Content Creator | Former Journalist at Home Living Magazine & Tabloid Bintang Home | Google Local Guide | Yoga Enthusiast

Leave a Reply