NININMENULIS.COM – Sebagai wujud peduli sampah Nasional, melalui produk unggulannya Blackmores Odourless Fish Oil kembali mengadakan program Blackmores Peduli ‘Tukar Botol’ sejak 1 September hingga 30 November 2022. Sebelumnya, apakah ada yang masih ingat, sejak kapan Indonesia mencanangkan gerakan peduli sampah Nasional? Menurut Kementerian Negara Lingkungan Hidup, itu bermula ditanggal 21 Februari 2005 saat terjadi peristiwa Leuwigajah, dimana timbunan sampah dapat merenggut nyawa 157 jiwa dan dua kampung, Cilimus dan Pojok hilang dari peta karena tergulung longsoran sampah. Sejak itulah setiap tanggal 21 Februari setiap tahunnya, kita selalu memperingatinya sebagai Hari Peduli Sampah Nasional (HKPS).
Masalah sampah memang masih menjadi masalah global yang harus dihadapi seluruh warga dunia, termasuk Indonesia. Data Badan Pusat Statistik (BPS) 2021 menyebutkan limbah plastik Indonesia mencapai 66 juta ton per tahun, dimana diperkirakan sebanyak 3,2 juta ton merupakan sampah plastik yang terbuang ke laut. Selain itu, Data National Plastic Action Partnership (NPAP) juga menunjukkan ada 4,8 juta ton sampah plastik di Indonesia tidak diolah dengan baik, dimana sebanyak 48 persen di antaranya dibuang ke alam terbuka dan 9 persen dari sampah plastik berakhir di laut.
Contents
Ancaman Sampah Plastik di Laut
Kehadiran kemasan plastik dalam kehidupan kita memang tidak dapat dihindari lagi karena memiliki banyak keunggulan, mulai dari lebih fleksibel, mudah dalam penyimpanan, tahan terhadap perubahan cuaca, dan memiliki desain yang lebih menarik. Ternyata di balik manfaatnya yang banyak, kemasan plastik memiliki dampak lingkungan yang besar bila tidak ditangani dengan benar sejak dini. Sampah-sampah plastik ini menjadi penyumbang bencana karena tidak sepenuhnya bisa diurai, dibutuhkan waktu hingga 100 tahun untuk dapat terurai.
Bila hal ini terus dibiarkan dan tidak lekas diantisipasi, tidak hanya daratan yang akan dipenuhi dengan sampah plastik namun laut pun akan terkena imbas, lantaran polusi sampah plastik turut memenuhi wilayah perairan. Dan bila bicara mengenai dampak yang ditimbulkan kemasan plastik di lautan tentu banyak sekali, contohnya seperti berikut ini:
-
Merusak keseimbangan nutrien yang ada di laut
Adanya mikroplastik atau serpihan plastik berukuran lebih kecil dari lima milimeter dari sampah plastik membuat nutrien di laut menjadi tidak seimbang. Ini menjadi ancaman besar dan membahayakan ikan penyaring pengumpan seperti ikan paus dan Manta Ray. Racun yang terkandung di dalam mikroplastik akan berbahaya bagi metabolisme dan fungsi reproduksi. Begitu eksistensi ikan penyaring pengumpan terancam, maka ekosistem juga turut terancam karena rusaknya keseimbangan nutrien di laut.
-
Mengurangi populasi fitoplankton
Bahaya lain yang disebabkan oleh sampah plastik di laut adalah berkurangnya populasi fitoplankton. Seperti yang kita ketahui, tumbuhan yang hidup di air membantu produksi oksigen di lautan. Namun jika sampah plastik mengganggu populasi fitoplankton, produksi oksigen dari lautan tentu akan berkurang dan membahayakan planet bumi.
-
Mengancam keselamatan hewan bawah laut
Sering kita menyaksikan hasil jepretan forografer yang menampilkan foto memilukan hewan laut yang kini hidup berdampingan dengan sampah plastik. Hewan laut kerap salah mengira sampah plastik adalah makanannya, contohnya penyu yang semestinya memakan ubur-ubur, justru memakan sampah plastik di laut. Sekarang ini, diperkirakan 3 dari 7 spesies penyu terancam punah.
-
Merusak terumbu karang
Terumbu karang berperan besar karena menyediakan habitat bagi kelangsungan hidup spesies laut dan bermanfaat juga untuk menyesuaikan kadar karbon dan nitrogen dalam air selain menghasilkan nutrisi penting untuk rantai makanan laut. Namun bila lautan bergelimang sampah plastik, jumlah patogen di perairan meningkat cepat. Hal ini sangat mengkhawatirkan melihat fakta bahwa 60 persen dari terumbu karang rusak parah dan setengah dari karang penghalang besar, terumbu karang terbesar di dunia telah mati.
-
Mengancam ekosistem burung laut
Sampah plastik turut membahayakan burung laut. Menurut artikel ilmiah Threat of plastic pollution to Seabirds is Global, Pervasive, and Increasing (2015), 90 persen dari burung laut memakan sampah plastik. Dan diprediksi jumlah spesies burung laut dengan sampah plastik di dalam tubuh akan meningkat cepat beberapa persen setiap tahunnya.
-
Membahayakan kesehatan manusia
Sampah plastik dapat berbahaya bagi kesehatan manusia lewat rantai makanan. Ketika hewan-hewan laut memakan sampah plastik, manusia turut terancam lantaran sebagian makanan yang dikonsumsi berasal dari laut. Racun-racun yang ada pada sampah plastik dapat menyebabkan berbagai permasalahan bagi manusia seperti kanker, terganggunya sistem kekebalan tubuh dan perkembangan anak, hinga cacat lahir.
-
Memberikan dampak buruk bagi perekonomian
Perekonomian akan dirugikan pula dengan meningkatnya sampah plastik di laut, terutama bagi industri perikanan dan pariwisata. Bagi industri pariwisata, sampah plastik mengurangi eksotisme destinasi wisata sehingga berujung pada berkurangnya jumlah pengunjung. Itu artinya, pendapatan kian merosot jika masalah ini tak lekas ditanggulangi.
Wih baru tau ternyata byk bgt efeknya y kalau kita tidak peduli dng kebersihan laut…. Ngeri d kalau sampai terjadi ??
Yuk ikutan Program Blackmore Peduli ‘Tukar Botol’ pit….
Wih kebetulan gue mau ke mall nih, gue bawa sekalian botol vitamin kosong untuk ditukar d Blackmore ya
Dih bisa pas gt, buruan ops ikutan programnya…. Lumayan dpt voucher yekan….
Semakin diperpanjang tentu semakin baik program Blackmoresnya, biar semakin banyak yg teredukasi
Bener lal, biar semakin bym yg tau semakin byk yg berpartisipasi
Gua pakai nih produknya buat keluarga, terbukti efektif sih manfaatnya….
Wah mantap nih, konsumen setia Blackmores ternyataa….
Program ini berlaku juga untuk botol plastik dari merk vitamin lain tdk jeng?
Berlaku jg untuk semua botol plastik bekas vitamin jenis apapun jeng
Tante td Aya ke mal ikutan program ini, niat banget bawa botol plastik bekas Vitamin dari rumah
Keren Ay, semoga terus berlanjut yess programnya
Seneng deh sama idenya untuk menjaga kelestarian laut Indonesia, sudah gitu bikin konsumen HEPI dng voucher nya
Bener banget elz, jarang banget yg peduli dengan kelestarian laut kta yess….
Boleh juga nih Blackmores bikin program pelestarian lingkungan, semoga byk perusahaan lain yang mengikuti
Bener duy, semakin byk perusahaan yg peduli kelestarian lingkungan semakin bersih laut kita…