Pameran desain interior yang paling diminati dan sangat menginspirasi, The Coloursof Indonesia (TCOI) akhirnya kembali digelar setelah sebelumnya vakum dikarenakan pandemi. Pada TCOI 2022 ini, ke-12 desainer interior yang tergabung dalam ID12 yang terdiri dari Agam Riadi, Anita Boentarman, Ary Juwono, Eko Priharseno, Joke Roos, Prasetio Budhi, Reza Wahyudi, Roland Adam, Sammy Hendramianto S, Shirley Gouw, Vivianne Faye, dan Yuni Jie mengangkat tema Resindential dengan tajuk TCOI Chapter V.
Tag: AGAM RIADI
Budaya Jawa dan Agam Riadi, seperti dua mata uang yang tidak mungkin dipisahkan. Perpaduan antara budaya Jawa, colonial, dan peranakan selalu terlihat kental dalam setiap karyanya. Inilah yang membuat desain Agam sangat digemari. Desainnya mewah namun terlihat membumi. Desain seperti ini juga yang coba Agam sampaikan dalam ajang TCOI3 (The Colours of Indonesia III) kali ini. Bersama keempat rekan lainnya di ID12, Anita Boentarman, Joke Roos, Shirley Gouw, dan Vivianne Faye, Agam menatakan sebuah foyer dan ruang kerja ke dalam show unit apartemen tiga kamar, MAISON12. Tema The Soul of Java seakan mewakili jiwa seorang Agam Riadi yang cinta akan budaya Jawa.