5 Cara Mudah Membakar Kalori dalam 30 Menit

jatomi

Treadmill di Tempat Gym (Lokasi: Jatomi Fitness Kuningan City)

NININMENULIS.COM – Saat di tempat gym akan sering mendengar kata-kata “aduh, lagi males olahraga nih, makanya tadi treadmill saja.” Saat malas melanda tetapi ingin tetap bugar dan tubuh tetap singset, satu-satunya cara yang dilakukan biasanya treadmill. Dengan treadmill hanya 30 menit saja, kita sudah bisa memangkas lemak tubuh sebesar 275 kalori. Melakukan gerakan dengan intensitas bervariasi dari tinggi ke rendah dan seberapa besar motivasi sangat mempengaruhi jumlah kalori yang akan dibakar. Jika tidak bisa pergi ke tempat gym tidak apa-apa. Ternyata ada latihan ‘kardio’ kreatif yang dapat dilakukan di rumah atau di mana pun. Berikut 5 langkah atau aktivitas di luar gym yang dapat dilakukan untuk membakar lemak selama 30 menit:

Ini kabar gembira untuk para ibu-ibu yang tidak punya banyak waktu mengunjungi tempat gym atau sanggar olahraga. Dengan melakukan pekerjaan rumah tangga seperti membersihkan debu, mengepel, menyapu, mencuci pakaian, dan lain sebagainya ternyata dapat dapat membakar kalori 120 dalam 30 menit. Jika satu pekerjaan rumah tangga dalam 30 menit membakar sebanyak itu, lalu bagaimana bila melakukan pekerjaan rumah seluruhnya? Mengerjakan pekerjaan rumah tangga di weekend dipercaya dapat membakar kalori sebanyak melakukan kelas kickboxing  60 menit di tempat gym. Keuntungan lainnya nih selain dapat membakar kalori, rumah pun menjadi bersih, anak-anak betah, dan yang pasti ibu-ibu akan semakin disayang suami yekaann.

  • Berjalan (Kalori terbakar 130 dalam 30 menit)

Nah mulai sekarang berilah target untuk diri sendiri berapa langkah Anda telah berjalan dalam sehari. Hanya dengan berjalan 130 kalori terbakar dalam 30 menit, bayangkan bila setiap harinya kita membuat target kecil berapa ribu langka setiap harinya akan berapa banyak lagi kalori yang akan terbakar. Berjalan juga merupakan aktivitas membakar lemak yang paling mudah dilakukan karena dapat dilakukan di mana saja, mulai dari treadmill, mal, museum, bandara, lingkungan sekitar rumah, jalur pedestrian, dan lain sebagainya. Agar tidak bosan, dapat sembari mendengarkan musik dan memilih rute berjalan yang tidak membosankan. Misalnya memilih rute jalan yang memiliki interval ketinggian, naik dan turun atau memilih rute jalan yang di kelilingi banyak tanaman agar pikiran pun kembali fresh.

  • Bermain musik (Kalori terbakar 70 dalam 30 menit)

Nah yang satu ini juga baru saja saya ketahui. Tahu begitu setiap hari saya akan genjrang genjreng untuk membakar kalori, tapi sayang saya tidak bisa bermain alat musik. Memetik gitar mungkin tidak membakar kalori besar, tetapi dengan sering melakukannya tidak hanya membakar kalori namun juga bisa menyempurnakan keterampilan baru dengan latihan. Tidak hanya gitar, alat musik lainnya seperti biola, drum, atau piano juga akan membakar kalori dengan cara yang produktif. Selain membakar kalori, menurut Internal Journal of Alzheimer’s Disease belajar memainkan alat musik membantu melindungi terhadap demensia dan gangguan kognitif.

  • Mengikuti kelas Barre (Kalori terbakar 150-250 dalam 30 menit)

Bagi yang baru mendengar olahraga barre, barre adalah olahraga yang pergerakannya terinspirasi dari gerakan balet yang digabungkan dengan pilates dan yoga. Olahraga ini fokus pada peningkatan kekuatan otot utama yang dilatih untuk kestabilan bahu dan pinggul, serta meningkatkan kelenturan. Rajin melakukan barre bermanfaat untuk membentuk dan mengencangkan beberapa bagian tubuh seperti pinggul, bokong, dan paha. Karena melatih otot inti, barre dapat meningkatkan denyut jantung selain untuk membantu melenturkan tubuh.

  • Naik tangga (Kalori terbakar 275 dalam 30 menit)

Menaiki tangga adalah cara yang baik untuk meningkatkan jumlah langkah jika berada di antara pilihan naik lift dan tangga. Naik turun tangga berulang-ulang jika dilakukan dengan rutin akan baik untuk kesehatan jantung selain berguna untuk mengencangkan otot panggul, bokong, dan kaki. Untuk di awal sebaiknya dilakukan sedikit demi sedikit dan jangan diforsir berlebihan. Kehati-hatian dalam melakukan aktivitas ini berguna untuk melindungi lutut dari cidera.

Author: Ninin Rahayu Sari

Architecture Graduate | Content Creator | Former Journalist at Home Living Magazine & Tabloid Bintang Home | Google Local Guide | Yoga Enthusiast

Leave a Reply