Mandala Finance Curhat Dong!

mandala finance

NININMENULIS.COM – Teman seperjuangan itu bukan tentang siapa yang telah lama kamu kenal, tetapi tentang siapa yang menghampiri hidupmu dan tidak pernah meninggalkanmu dalam situasi juga kondisi seburuk apapun. Hal inilah yang membedakan teman biasa dengan teman seperjuangan. Teman seperjuangan sangat spesial di hati, bahkan kehadirannya sudah seperti keluarga sendiri. Tidak ada jarak dan kita pun bebas curhat apa saja tanpa takut orang lain tahu. Begitu spesialnya arti teman seperjuangan, Mandala Multifinance menghadirkannya melalui kampanye #TemanSeperjuangan. Melalui kampanye ini, Mandala ingin menjadi pihak yang dapat diandalkan dalam mendengarkan keluh kesah masyarakat terutama dalam hal memenuhi kebutuhan keuangan layaknya seorang teman seperjuangan.

Jika bicara mengenai teman seperjuangan yang pernah hadir di hidupku tidak terbatas satu atau dua orang saja, karena aku memiliki banyak teman seperjuangan yang terbukti hadir di setiap fase kehidupan aku, baik suka maupun duka. Bahkan para teman seperjuangan ini juga yang mengingatkan bila ada langkahku yang melenceng.

Aku ingin bercerita tentang teman seperjuangan yang telah 20 tahun hadir dalam hidupku. Awalnya kami dipertemukan sebagai rekan kerja, siapa sangka seiring dengan berjalannya waktu justru mengikat kita dalam pertemanan yang solid hingga kami tidak lagi bekerja di tempat yang sama. Pipit, Adon, Yudi, Naomi, Arno, Eliza, dan Aya, merekalah teman seperjuangan aku sejak bekerja di Majalah Home Living. Kami hanyalah orang yang tidak memiliki kemampuan luar biasa apa-apa.

Kami sama-sama belajar, jatuh, belajar lagi, hingga memetik hasil jerih payah yang dicapai bersama. Kami pernah merasakan bahagia bersama. Pun saat menangis dan sedih. Puncaknya saat tempat dimana kita bekerja ditutup. Awalnya aku kira kita akan terpisah, sibuk masing-masing dan tidak saling mempedulikan. Ternyata dugaan aku salah, mereka selalu ada dan hadir kapan pun kita saling membutuhkan. Mereka selalu menyediakan bahunya untuk bersandar, telinganya untuk mendengar curhatan, bibir untuk berbagi senyuman, dan kedua lengan untuk merangkul penuh kehangatan. Tidak peduli seberapapun jauh jarak yang memisahkan, saat kita saling membutuhkan, semua pun selalu hadir.

Aku bersyukur Allah telah menghadirkan teman seperjuangan seperti mereka, yang selalu ada tidak hanya saat suka tetapi juga duka. Jika ada yang bertanya, siapa yang terpenting bagimu selain keluarga? Aku akan menjawab, merekalah para teman seperjuangan-ku.

Mandala Finance Si #TemanSeperjuangan 

mandala finance

Mengingat sangat pentingnya kehadiran teman seperjuangan sebagai support system menjalani aktivitas kita sehari-hari, Mandala Finance menghadirkannya melalui kampanye #TemanSeperjuangan. Layaknya seorang teman, Mandala ingin menjadi entitas yang bersama-sama bekerja, dapat diandalkan, dan turut menjadi pelengkap dalam perjuangan konsumennya. Mandala Finance mengajak masyarakat untuk bergandengan tangan dan berbagi beban agar tantangan terasa lebih mudah bagi setiap orang.

Seperti yang kita ketahui, PT Mandala Multifinance Tbk telah lebih 25 tahun berpengalaman di industri jasa keuangan. Didirikan pada 21 Juli 1997, Mandala Finance merupakan sebuah perusahaan pembiayaan komersial yang berfokus pada bisnis pembiayaan sepeda motor, elektronik, furniture, dan pembiayaan multiguna lainnya yang memiliki komitmen untuk mengembangkan bisnisnya di Indonesia bersama seluruh lapisan masyarakat. Hingga kini Mandala Finance telah hadir di 274 cabang yang tersebar di Sumatra, Kalimantan, Jawa, Nusa Tenggara, Sulawesi, Maluku, hingga Papua. Luasnya jaringan yang dimiliki, menjadikan Mandala Finance ingin hadir lebih dekat layaknya seorangnya teman, terlebih di saat sulit seperti masa pandemi COVID-19 lalu.

Kita semua tentu mengalami bagaimana pandemi telah membuat hidup kita menjadi lebih penuh perjuangan. Meskipun kegiatan perekonomian sedikit demi sedikit mulai berangsur normal, tetapi perekonomian kita masih dihantui gejolak inflasi yang terjadi di seluruh dunia pada 2023 nanti. Dampak pandemi yang menurunkan tingkat profitabilitas pada pelaku usaha khususnya UMKM belum benar-benar pulih, kita sudah kembali dihadapkan pada bayang-bayang inflasi. Melihat kondisi tersebutlah, Mandala Finance menyadari bahwa diperlukan semangat bersama untuk menghadapi dan melewati krisis tersebut.

Semangat pejuang Mandala yang selalu digaungkan sejak 2021 ingin dibawa menuju ke tingkat yang lebih tinggi lagi untuk terus berjalan berdampingan bersama masyarakat Indonesia sebagai teman seperjuangan. Menjadi teman seperjuangan, Mandala Finance berharap kita sebagai seluruh masyarakat Indonesia dapat keluar dari krisis dan optimis mewujudkan berbagai impian yang sudah ada.

Mandala Finance akan menjadi salah satu uluran tangan terpercaya yang menyediakan layanan dan solusi keuangan multiguna untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat secara berkelanjutan. Selain berperan sebagai penyedia solusi keuangan, Mandala juga ingin mengukuhkan peran sebagai teman seperjuangan yang selalu siap mendengarkan segala keluh kesah para konsumen dalam melewati perjuangan, bersama-sama melewati suka-duka, keceriaan, serta merayakan setiap kemajuan dan pencapaian, sekecil apa pun.

#TemanSeperjuangan Blogger Gathering

Untuk semakin mengukuhkan perannya sebagai teman seperjuangan yang selalu dapat diandalkan, pada Senin (19/12) lalu, Mandala Finance mengadakan #TemanSeperjuangan Blogger Gathering.

Blogger gathering ini diadakan untuk mengukuhkan posisi Mandala Finance sebagai perusahaan multifinance terkemuka yang selalu dekat dengan masyarakat Indonesia dan menempatkan konsumen sebagai prioritas utama, serta mengajak rekan blogger untuk mengetahui lebih dalam mengenai kampanye #TemanSeperjuangan ini. Acara yang berlangsung penuh keakraban tersebut mengambil lokasi di Relish Bistro, Menteng Jakarta Pusat ini mengundang kurang lebih 20 blogger dari komunitas BloggerHub.

mandala finance
Talkshow #TemanSeperjuangan di Relish Bistro, Menteng Jakarta Pusat

Acara #TemanSeperjuangan Blogger Gathering dibuka dengan sesi talkshow yang menghadirkan dua narasumber, Christel Lasmana (Direktur Bisnis Mandala Multifinance) dan Tara A (Corporate Communications Manager Mandala Finance). “Dengan kampanye teman seperjuangan, Mandala dapat menyemangati kembali dan hadir menjadi mitra yang dapat diandalkan untuk mewujudkan aspirasi keuangan, selain meyakinkan bahwa mereka tidak berjalan sendiri,” kata Chriestel, Direktur Bisnis Mandala Multifinance.

Selain sesi talkshow yang menarik dan mengundang rasa ingin tahu, #TemanSeperjuangan Blogger Gathering ini juga diisi sesi curhat para blogger mengenai teman seperjuangan mereka. Teman seperjuangan bisa hadir dari mana saja, bisa dari lingkungan terdekat kita seperti keluarga mulai dari pasangan, anak, orang tua, dan lain sebagainya, hingga orang-orang di luar lingkungan kita tinggal, misalnya teman dan rekan kerja.

“Teman Seperjuangan saat ini sudah pasti suami saya, karena beliau yang selalu memberi motivasi untuk berwirausaha dan pantang menyerah,” cerita Maya Siswadi mengenai teman seperjuangan yang selalu hadir untuknya. Tidak jauh berbeda dengan yang diceritakan Maya, Siwi Ragil juga menceritakan bagaimana teman semasa kecilnya memberinya semangat meskipun tidak selalu hadir dalam bentuk fisik, “kami tidak pernah putus berkomunikasi untuk saling menguatkan dan memberi semangat.”

mandala finance
Para blogger yang hadir di acara #TemanSeperjuangan Blogger Gathering

Sesi curhat para blogger di acara #TemanSeperjuangan Blogger Gathering ini pun sempat mengundang haru ketika Nuniek Utama menceritakan teman seperjuangan yang telah ia kenal sejak 2007. “Dia selalu hadir saat senang maupun sulit, bahkan saat pandemi, dia juga yang hampir dapat dikatakan ‘mengurusi’ saya, menyelesaikan pekerjaan saya, dan masih banyak lagi yang dia lakukan untuk saya,” cerita Nuniek yang ternyata mengarah ke Salman Faris, teman seperjuangan yang saat acara duduk tepat di sebelahnya.

Cerita Maya, Siwi, dan Nuniek baru tiga dari sekian banyak cerita tentang teman seperjuangan yang ada di masyarakat. Untuk ‘mendengarkan’ curhat teman seperjuangan dari masyarakat ini, Mandala Finance mengadakan lomba #TemanSeperjuangan yang diadakan di akun instagram @mandala_fin. Untuk mengikuti lomba ini sangat mudah, kita tinggal bercerita tentang teman seperjuangan menggunakan filter Mandala Finance, lalu upload ke instagram story dengan menyertakan hastag #TemanSeperjuangan dan #MandalaFinance, dan tidak lupa mention ke @mandala_fin dan ketiga teman untuk mengikuti lomba ini.

“Bagi peserta yang beruntung dengan cerita yang menarik akan berkesempatan memenangkan saldo e-wallet, dan akan ada pemenang setiap minggu hingga berakhirnya lomba ini di 24 Desember 2022,” jelas Tara A, Corporate Communications Manager Mandala Finance.

Untuk yang ikutan lomba #TemanSeperjuangan sudah curhat apa saja nih ke Mandala Finance? Jangan lupa tulis di kolom komentar yess!

Author: Ninin Rahayu Sari

Architecture Graduate | Content Creator | Former Journalist at Home Living Magazine & Tabloid Bintang Home | Google Local Guide | Yoga Enthusiast

Leave a Reply