kerupuk kembang ros

Lebaran Tanpa Dodol dan Kerupuk Kembang Rose

Berlebaran di masa pandemi seperti sekarang memang menyisakan hal yang tak biasa dan kalau dipikir-pikir membuat sedih. Setelah kemarin BPN 30 Day Ramadhan Blog Challenge udah seru-seruan menulis mulai dari pandemi ini, imbasnya, hingga harapan jika pandemi ini berlalu, eh ternyata masih ada imbas pandemi yang harus terjadi di hari raya Idul Fitri 2020 ini, yaitu tidak adanya dodol Betawi dan kerupuk kembang rose sebagai hidangan khas setiap lebaran.

foto kerupuk kembang rose

Lebaran dengan Kerupuk Kembang Ros

Meskipun banyak yang mengatakan kerupuk ini asli Jakarta, tapi selama tinggal puluhan tahun di Jakarta saya tidak pernah menemui kerupuk ini. Jangankan untuk terhidang di momen lebaran, melihatnya dijual di pasar-pasar tradisional pun tidak. Namun sejak pindah ke Tajur Halang Bogor, lebaran ini kerupuk kembang ros atau kerupuk dapros akan menjadi hidangan baru di rumah. Seneng banget karena mengingat panganan ini terbilang ‘langka’.